Ngebut di Jalanan, Angkutan Grand Max Tabrak Truk

Ngebut di Jalanan, Angkutan Grand Max Tabrak Truk

Buleleng – Peristiwa kecelakaan kembali terjadi di jalan jurusan Singaraja-Giimanuk, Jumat (9/2). Peristiwa naas terjadi tepat Desa Pemutaran, Kecamatan Gerokgak Kabupaten Buleleng Bali. Saat sopir Grand Max dengan nomor polisi DK 9814 UV melaju dengan kecepatan tinggi.

Akibatnya, mobil yang dikemudikan Nasruhan, (25) langsung menabrak sebuah truk yang ada di depannya. Tabrakan keras tersebut menyebabkan bagian depan mobil ringsek dan hancur.

Kapolsek Gerokgak Kompol Ketut Relo Kusada saat dihubungi membenarkan telah terjadi kecelakaan maut tersebut. “Benar telah terjadi laka lantas di Desa Pemuteran. Pengemudi dan satu penumpang meninggal dunia, karena menabrak truck yg tidak diketahui identiasnya. Saat ini sudah ditangani oleh Unit Lantas Polsek Gerokgak untuk penanganan lebih lanjut”, jelasnya.

Dari kecelakaan tersebut, dua orang langsung meninggal dunia yakni sopir bersama Nasruhan dan satu orang penumpang bernama Rohmah (43 berasal dari Desa Bangan, Kecamatan Gerokgak, Buleleng. Sementara satu penumpang lainnya bernama Luh Tirta dari Desa Penyabangan, Kecamatan Gerokgak menderita luka berat.

Menurut Kapolsek, saat ini semua penumpang sudah dalam penanganan medis. Korban luka berat dirawat di Puskesmas Gerokgak I. Sementara korban meninggal sudah diurus keluarganya masing-masing. Pihak kepolisian belum bisa meminta keterangan karena salah satu korban yang masih hidup yakni Luh Tirta masih dalam perawatan intensif pihak medis.

m”Kita masih minta keterangan dari para saksi dan korban. Terutama soal kronologinya. Karena sampai saat ini truk yang ditabrak belum diketahu,” ujarnya.

Sebarkan Berita ini

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here