Bunda Tutik Gelar Operasi Katarak Rakyat Miskin di Buleleng

BULELENG – Setelah beberapa terobosan dilakukan oleh anggota Komisi XI DPR RI, Tutik Kusuma Wardhani belakangan ini selama kunjungan kerjanya sebulan di Buleleng, Bunda Tutik Kusuma Wardhani kini menggandeng Bank BNI 46 Cabang Singaraja, dengan menggelar bhakti sosial Operasi Katarak yang bertempat di RS Kertha Usada, Singaraja, Bali pada Jumat (2/11) pagi.

Kehadiran Bunda Tutik bersama rombongan Bank BNI 46 Cabang Singaraja, disambut oleh Ketua Yayasan Kertha Usada Gede Dharma Widjaya, Direktur RS Kertha Usada dr I Wayan Parna Ariantha dan jajarannya. Begitu rombongan datang, puluhan warga yang ingin berobat atau memeriksa matanya sudah penuhi lokasi acara.

Tutik Kusuma Wardhani yang kini maju kembali sebagai caleg dengan nomor 2 DPR RI Dapil Bali dari Partai Demokrat dengan tegas menyatakan bahwa hingga kini masih banyak masyarakat miskin yang belum terjangkau BPJS Kesehatan. Padahal mereka memerlukan itu untuk melakukan pengobatan di RS atau Puskesmas.

Kenapa seperti itu….? kata Bunda Tutik, sebagai anggota DPR yang dipilih oleh rakyat terus berupaya hadir di tengah masyarakat untuk menginisiasi acara bhakti sosial operasi katarak untuk membantu masyarakat miskin yang belum tersentuh BPJS Kesehatan alias masyarakat yang terlupakan atau termarjinalkan dari fasilitas BPJS Kesehatan.

“Kami di sini menginisiasi bagaimana kami bisa hadir di tengah-tengah masyarakat dimana masyarakat yang tidak dapat BPJS Kesehatan tapi mengalami masalah, kami takut kalau ini dibiarkan akan menjadi lebih parah,” ujar Bunda Tutik dalam sambutan pembukaan bhakti sosial operasi katarak itu.

Ia mengakui bahwa untuk membantu masyarakat miskin yang tidak tersentuh oleh program nasional BPJS Kesehatan tidak bisa berjalan-jalan sendiri-sendiri tetapi harus saling bersinergis dengan lembaga lain. Maka itu, kata dia, dalam bhakti sosial kali ini, ia menggandeng Bank BNI 46 Cabang Singaraja yang kebetulan memiliki program sosial yakni disebut CSR.

“Di sinilah BNI hadir untuk masyarakat,” papar srikandi Demokrat itu. “Dan tentu program kemitraan ini jangan diharapkan masyarakat,” sambung Bunda Tutik lagi.

Maka itu, pada kesempatan itu Bunda Tutik juga menyampaikan terima kasih. “Kami terima kasih kepada BNI yang peduli masyarakat. Ini sesuai dengan slogan BNI yaitu BNI Berbagi Bersama Membangun Negeri. Mudah-mudahan kerjasama ini dirasakan masyarakat yang sangat membutuhkan perhatian, peduli dan bantun,” tandasnya.

Sementara pimpinan bidang pemasaran bisnis BNI Cabang Singaraja, Putu Arsini Agustina, menyatakan BNI memilikii sejumlah program sosial seperti bina lingkungan sebagai bentuk dan wujud kepedulian sosial BNI kepada masyarakat.

“Kami juga berterima kasih sekali karena program bina lingkungan bisa berjalan karena diajak langsung oleh rekan-rekan dari RS Kertha Usada bisa mendukung program menyalurkan bantuan dalam rangka bhakti sosial operasi katarak ini,” pungkas Agustina.

Ia berharap bantuan yang diberikan BNI bena-benar bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkannya. Kemudian dilanjutkan dengan penyeraan CSR Bank BNI yang diterima oleh Direktur RS Kertha Usada dr I Wayan Parna Ariantha.

Sebarkan Berita ini

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here