Klungkung – Walaupun dalam situasi seperti saat ini, yang masih bersatatus siaga bencana awas Gunung Agung, dimana Pemerintah Kabupaten Klungkung dengan berbagai upaya telah dilakukan untuk mengantisipasi jika nantinya terjadinya letusan terutama siaga bencana terhadap seluruh para pengungsi yang berada di Kabupaten Klungkung. Dengan situasi tersebut, untuk promosi pariwisata di Kabupaten Klungkung tetap berjalan, Hal ini disampaikan Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta saat mengadakan rapat bersama Dinas Pariwisata Kabupaten Klungkung yang bertempat di Ruang Rapat Kantor Bupati Klungkung, Selasa (03/10/2017).
Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta pada kesempatan tersebut menyampaikan terkait dengan keadaan situasi saat ini yang masih siaga bencana, tetapi untuk program City Tour dan Desa Wisata harus dilaksanakan green louncingnya pada tanggal 20 Oktober 2017 mendatang. Bupati juga sudah menugaskan dinas terkait untuk membuat team schedulenya. Terutama kesiapan dari semua objek, kesiapan perangkat-perangkat SDM, post penjaga tamunya, touchscreen maupun data digitalnya ini harus benar-benar disiapkan pementasannya dengan baik termasuk juga dengan vee guide dan UKM yang ada di Desa Kamasan. Agar nantinya bisa berjalan dengan lancar dan tidak terjadi kegagalan, apalagi sekedar wacana. “Kesiapan semua fasilitas harus dipersiapkan dengan sebaik-baiknya, agar jangan hanya sekedar wacana tetapi program ini harus berjalan dengan baik,” ujar Bupati Suwirta dengan tegas.
Lebih lanjut, Bupati juga menambahkan masing-masing Kabid/Kepala Bidang di Dinas Pariwisata Kabupaten Klungkung dan Dinas terkait harus tarus berkoordinasi dengan baik kepada para pedagang yang ada di Pasar Umum Klungkung. Dalam waktu yang singkat Bupati Suwirta akan mengadakan pertemuan dengan seluruh masyarakat yang ada di Desa Kamasan untuk mendukung program tersebut. Terkait dengan pegunaan data center harus bisa juga dipergunakan dengan baik. “Koordinasi antara Dinas dengan para pedagang harus dijaga dengan baik,” Harap Bupati.
Selain itu, hal yang tidak kalah pentingnya setelah beberapa waktu lalu Bupati sempat mengunjungi beberapa rumah warga yang ada di Desa Kamasan dalam kunjungannya tersebut kebersihan lingkungan sudah tertata dengan rapi dan bersih, namun untuk ke depannya kebersihan lingkungan terutama fasilitas kamar harus dijaga dengan baik, sehingga nanti tamu yang berkunjung bisa terasa tetap nyaman. “Kebersihan terutama penataan taman dan lingkungan, kamar dan fasilitas lainya harus dijaga dengan baik,” Harap Bupati Suwirta.