DENPASAR – Sarana prasarana menjadi aspek yang sangat penting dalam menunjang proses pendidikan di sekolah. Sarana merupakan segala sesuatu yang dapat dipakai sebagai alat dalam mencapai maksud dan tujuan dalam proses pendidikan dan pembelajaran, sedangkan prasarana adalah segala sesuatu yang merupakan penunjang utama terselenggaranya suatu proses pendidikan seperti usaha di dalam lingkungan sekolah, pembangunan, lapangan olah raga dan lokasi yang strategis.
Sarana yang baik dapat mendukung banyak hal demi meningkatkan kualitas pendidikan dan pembelajaran. Secara umum, sarana penunjang pembelajaran disekolah dapat berupa buku pelajaran yang bervariasi, alat tulis, AC dan sebagainya. Namun tak jarang beberapa sekolah memiliki ciri khas tersendiri dalam menyediakan sarana yang berkualitas, kreatif dan menarik sehingga dapat meningkatkan motivasi belajar.
“SMK Penerbangan Cakra Nusantara sangat memperhatikan detail sarana penunjang pembelajaran tersebut. Selain sarana umum seperti buku, papan, meja, kursi, alat tulis, AC dan sarana lainnya yang telah memenuhi standar, adapun beberapa sarana unik dan kreatif yang menginspirasi yang dapat meningkatkan motivasi belajar siswa sehingga hasil belajar pun juga akan meningkat menjadi lebih baik lagi,” ujar Wakil Kepala Sekolah Bidang Sarana dan Prasarana, Kadek Santyasa, S.Pd.
Berbagai sarana unik dan kreatif di SMK Penerbangan Cakra Nusantara dipasang di berbagai sudut strategis di lingkngan sekolah yang berbeda dengan sekolah pada umumnya, diantaranya Wallpaper dengan berbagai kata motivasi peningkat semangat belajar, beberapa cermin dengan ukuran yang cukup besar, kolam dengan gemericik air hingga penyediaan air mineral dengan dispenser pada tiap kelas.
Masing-masing sarana unik dan kreatif yang disediakan di SMK Penerbangan Cakra Nusantara, memiliki makna dan filosofi yang berbeda-beda. Wallpaper dengan kata-kata motivasi dipasang diberbagai ruang dengan proporsi yang disesuaikan menjadi penunjang semangat belajar, inspirasi belajar dalam meraih cita-cita. Kata-kata secara harfiah memiliki pengaruh yang cukup besar dalam mengubah mindset seseorang dalam memaknainya. Makadari itu pemilihan wallpaper dengan kata motivasi sangat tepat bagi peningkatan mutu pendidikan di sekolah.
Kolam dengan gemericik air memiliki makna yang menyejukan serta berkelanjutan. Diharapkan pembelajaran di sekolah agar tidak menjadi suatu beban bagi siswa, melainkan belajar di lingkungan sekolah menjadi tempat yang nyaman sehingga belajar dilakukan dengan senang hati dan menjadi kemauan yang tinggi dari siswa sendiri.
Cermin memiliki filosofi dimana mata kita tidak dapat melihat semua bagian dari tubuh kita, kita membutuhkan cermin untuk melihat dan mengetahui seperti apa diri kita serta mendengar apa yang dikatakan orang lain tentang diri kita. Sehingga, cermin dapat dilambangkan sebagai pandangan hidup serta alat introspeksi diri.
Cermin dengan ukuran cukup besar dan diletakkan di tempat yang sering dilalui oleh siswa memiliki fungsi selain untuk menjaga penampilan agar tetap rapi, cermin juga digunakan untuk praktik realisasi bahasa asing, sehingga setiap melewati cermin, siswa harus latihan berbahasa serta memiliki body language yang baik.
Sarana khusus lain yang tak semua sekolah sediakan yaitu Air mineral pada masing-masing kelas. Air dilambangkan sebagai sumber kehidupan. Diharapkan dengan adanya air bersih, taruna taruni SMK Penerbangan Cakra Nusantara dapat menerapkan pola hidup sehat dan sesuai dengan ilmu kesehatan, tubuh manusia yang terdiri dari 90% air sangat membutuhkan asupan air bersih yang juga dapat meningkatkan konsentrasi dalam belajar sehingga menjadikan taruna-taruni SMK Penerbangan Cakra Nusantara yang unggul tangguh dan mandiri.
Untuk dapat ikut merasakan sarana prasarana dan proses belajar yang menyenangkan di SMK Penerbangan Cakra Nusantara dapat menghubungi nomor pendaftaran (0361) 4742600 atau dapat langsung datang ke Jalan Drupadi No. 27 Denpasar atau kunjungi www.smkpenerbangan.sch.id,