Sinergi dengan TNI, Kompol Gatra Gelar Bakti Sosial di Pura Jagatnata

Kompol I Nyoman Gatra, menyerahkan sarana kontak berupa alat kebersihan

DENPASAR, Berita Dewata  – Menindak lanjuti Kebijakan Kepala Kepolisian RI (Kapolri) yang presisi, dikeluarkan 16 Program prioritas dengan 51 Kegiatan dan 171 Ren aksi. Diantaranya pemantapan kinerja pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat, pemantapan nilai-nilai Tradisi melalui kegiatan inovatif, peningkatan kinerja penegakan hukum, pemantapan dukungan Polri dalam penanganan Covid-19.

Berkaitan dengan hal itu Kompol I Nyoman Gatra, S.H, M.H mantan Kabag Ops Polresta Denpasar selaku ketua kegiatan 19. Memantapkan Sinergitas dan Kolaborasi dengan TNI dalam Aksi 077, meningkatkan sinergitas terintegrasi pemantapan nilai-nilai Tradisi melalui kegiatan inovatif,  Jum’at, 26 Maret 2021 pagi, melaksanakan bakti sosial di Pura Jagatnata Denpasar.

”Bakti sosial diisi dengan kegiatan sembahyang bersama, menyerahkan sarana kontak berupa alat kebersihan (sapu) kepada pemangku serta melaksanakan kurvey atau beraih-bersih di seputaran pura Jagatnata Denpasar,” ujar Kompol I Nyoman Gatra, di Denpasar,  Jum’at, 26 Maret 2021.

Kompol I Nyoman Gatra, Kegiatan sembahyang bersama

Kompol Gatra yang saat ini menjabat sebagai Kasubbag Koorprogmonev bag Kerma Biro Ops Polda Bali, mengintruksikan agar implementasi program, kegiatan dan aksi yang sama bisa dilakukan oleh Jajaran Polresta dan Polres.

Selain kegiatan Bakti sosial dan persembahyangan, di isi juga dengan kegiatan olah raga bersama Kolaborasi dengan TNI yang dipusatkan di wilayah Polres Badung. “Semoga dengan kegiatan tersebut, TNI POLRI kedepan makin solid dan sehat.”

Kompol I Nyoman Gatra, Memantapkan Sinergitas dan Kolaborasi dengan TNI melaksanakan beraih-bersih di seputaran pura Jagatnata Denpasar

“Kegiatan tersebut semoga menjadi penyemangat, bertepatan dalam waktu dekat ini, menjelang hari Purnama Kedase. Kedas artinya bersih kami harapkan Corona ini bersih dan hilang dari pulau Dewata,” tegas Kompol Gatra. Yad

 

 

 

Sebarkan Berita ini

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here