Primakara University Apresiasi Konsep Ekonomi Kerthi Bali

Gubernur Bali, Wayan Koster saat melantik Rektor Primakara University, Made Artana Jumat 18 Agustus 2023.

DENPASAR, BERITADEWATA – Gubernur Bali, Wayan Koster mendapatkan apresiasi dan disambut antusias oleh seluruh civitas akademika Primakara University, karena kepemimpinan Ketua DPD PDI Perjuangan Provinsi Bali, Wayan Koster telah mendukung penuh terwujudnya pengembangan teknologi digital di Provinsi Bali sesuai pelaksanaan visi Nangun Sat Kerthi Loka Bali melalui Pola Pembangunan Semesta Berencana menuju Bali Era Baru yang diimplementasikan melalui konsep Ekonomi Kerthi Bali dengan memiliki 6 sektor unggulan, salah satunya Sektor Ekonomi Kreatif dan Digital.

Apresiasi tersebut disampaikan langsung dihadapan Gubernur Bali, Wayan Koster oleh Rektor Primakara University, Made Artana usai menjalani prosesi pelantikan sebagai Rektor Primakara University pada, Jumat 18 Agustus 2023.

Gubernur Bali, Wayan Koster dalam sambutannya menyampaikan kehadiran Primakara University di Bali harus menjadi motor penggerak ekonomi kreatif dan digital serta membangun sumber daya manusia Bali yang ahli dibidang tekonologi digital untuk dijadikan suatu kekuatan baru dalam pembangunan Bali.

Gubernur Bali, Wayan Koster berfoto bersama usai melantik Rektor Primakara University, Made Artana Jumat 18 Agustus 2023.

“Saya juga mengajak Primakara University untuk senantiasa meningkatkan mutu pendidikannya di bidang teknologi digital yang tetap berpijak pada kearifan lokal Bali. Sehingga Primakara University di dalam menjalankan Tri Dharma Perguruan Tinggi betul – betul bisa berkontribusi penuh mewujudkan visi pembangunan Bali, Nangun Sat Kerthi Loka Bali dengan melaksanakan konsep Ekonomi Kerthi Bali, salah satunya sektor Ekonomi Kreatif dan Digital,” ujar Gubernur Bali.

Rektor Primakara University, Made Artana dalam sambutannya menyampaikan terimakasih kepada Gubernur Bali, Wayan Koster yang telah meresmikan Sekretariat Bersama Bali Digital di kampus Primakara University sebagai upaya untuk melaksanakan program ekonomi kreatif dan digital guna mempercepat pelaksanaan konsep Ekonomi Kerthi Bali.

“Pembangunan Bali yang dijalankan dengan visi Nangun Sat Kerthi Loka Bali oleh Gubernur Bali, Bapak Wayan Koster juga sangat sejalan dengan cita – cita kampus Kami yang mendidik anak – anak muda untuk menjadi pengusaha berbasis tekonologi digital. Untuk itulah, Primakara University akan terus berkomitmen menghasilkan lulusan berkualitas, mendorong inovasi, dan mendukung perkembangan ekonomi kreatif digital di Bali pada khususnya, dan Indonesia pada umumnya,” ungkapnya.

Sebarkan Berita ini

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here