Polres Klungkung Gelar Apel Kesiapsiagaan Penanggulangan Bencana

Apel Kesiapsiagaan Penanggulangan Bencana

KLUNGKUNG, BeritaDewata – Kapolres Klungkung AKBP I Komang Sudana, memimpin apel Kesiapsiagaan pasukan Penanggulangan Bencana di wilayah Kabupaten Klungkung. Dilaksanakan di Mapolres, Sabtu 4/1/2020 pagi.

Hadir dalam apel kesiapan Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta, Dandim 1610 Klungkung dan para undagan. Dalam amanat Kapolda Bali yang dibacakan Kapolres Klungkung menuturkan, pelaksanaan apel kesiapsiagaan ini bertujuan untuk mengecek kesiapan personil dan perlengkapan serta menghimpun kekuatan TNI-Polri, BNPB, Basarnas dan instansi lainnya untuk turut serta berpartisipasi dalam upaya penanggulangan bencana.

Melihat perkembangan situasi nasional saat ini, banyak terjadi bencana alam yang menjadi perhatian publik akibat dampak perubahan cuaca yang menimbulkan permasalahan seperti, memaksa masyarakat untuk mengungsi, adanya korban jiwa, serta rusaknya fasilitas publik atau rumah warga.

Berdasarkan perkiraan cuaca, wilayah bali sudah memasuki musim hujan yang puncaknya diperkiraan terjadi pada bulan januari hingga februari 2020. Sehingga perlu diwaspadai hujan lebat dan angin kencang serta bencana lainnya terutama tanah longsor. Mengingat di tengah-tengah pulau bali terbentang pegunungan yang memanjang dari barat ke-timur sehingga rawan akan terjadinya bencana tanah longsor.

Mencermati hal tersebut, kita memerlukan langkah-langkah proaktif untuk membantu masyarakat yang terkena bencana, sebagaimana tugas polri melindungi keselamatan jiwa raga, harta benda, masyarakat dan lingkungan hidup dari gangguan ketertiban atau bencana termasuk memberikan bantuan dan pertolongan.

Usai kegiatan apel Kapolres bersama para undangan melakukan pemeriksaan dan peninjauan Ranmor dan Peralatan yang tergelar.

Sebarkan Berita ini

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here