Perlu Solusi Peningkatan Kualitas Pariwisata Buleleng


Buleleng, Beritadewata.com – Tutik Kusuma Wardhani anggota DPR RI Pusat asal Buleleng yang kerap temui masyarakat kecil bersama rekan kerjanya Bank indonesia, kini hadiri Discussion Kepariwisataan Buleleng di ruang Kampus Undiksha Singaraja pada(19/12) siang.

Discussion yang berlangsung hampir 3 jam lamanya itu digagas oleh Rio Dwi Santoso selaku GM Pelindo III Celukan Bawang Kabupaten Buleleng bersama Dandim Buleleng Letkol Inf Verdy Deirawan, Kepala Dinas Pariwisata Buleleng. Acara yang berlangsung lama tersebut berhasil memberikan masukan untuk kemajuan pariwisata Buleleng yang selama ini telah jauh merosot dibandingkan dengan daerah Bali Selatan.

Salah satu penggagas Discussion Rio Dwi Santoso selaku GM Pelindo wilayah III Celukan Bawang Kabupaten Buleleng saat dikonfirmasi bersama Dandim Buleleng mengatakan , bahwa Bali merupakan daerah tujuan Pariwisata pulau Bali.

“ Kami sangat berterimakasih kepada Presiden, bahwa dalam acara IMF kemarin sempat mempromosikan kalau trif Kapal Pesiar dari Singapur ke Celukan Bawang supaya ditingkatkan lagi . Kami sebagai fasilitas di Pelindo III selama ini hanya menyediakan fasilitas tambahan agar kapal pesiar yang datang bisa sandar dipelabuhan Celukan Bawang” jelas Rio Dwi Santoso kepada Beritadewata.com.

Sementara Anggota DPR RI Srikandi Partai Demokrat, Tutik Khusuma Wardhani ketika dikonfirmasi usai Discussion terkait merosotnya pariwisata Buleleng selama ini hingga menurunya tingkat kunjungan wisatawan yang disebabkan oleh invrastrutur kurang memadai bandingkan dengan daerah Bali Selatan mengatakan,

” Tadi Kadis Pariwisata sudah menjawab beberapa pertanyaan yang diberikan, sekarang kami tinggal mendukungnya dan betul-betul kita selalu bersinergi. Dari awal kami telah sampaikan terkait pembanguna jangan saling menyalahkan mari tinggalkan perbedaan dan carikan solusi dengan duduk bersama. Tugas kami selaku anggota DPR RI tentu kami harus mampu mencarikan solusianya kendati kami liding sektor kami bukan di Pariwisata, tetapi kami berada dikeuangan namun sebagai wakil yang diberi amanah oleh rakya jelas kami ikut perjuangkan agar Buleleng ini lebih maju lagi” jelas Tutik Kusuma Wardhani.

Sebarkan Berita ini

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here