Denpasar – Personel Polda Bali yang terlibat Ops Pekat Agung 2018, dibawah pimpinan Kepala Operasi (Kaops) AKBP Sugeng Sudarso, S.H., S.I.K., M.M. melaksanakan kegiatan razia ketempat hiburan malam yang berada di seputaran Denpasar. Kamis, 22/11.
AKBP Sugeng Sudarso menyampaikan saat dimintai keterangan usai pelaksanaan razia, kegiatan ini dilakukan untuk meminimalisir adanya peredaran gelap narkoba yang masih beredar di wilayah hukum Polda Bali.
Selain pengunjung kami juga melakukan pemeriksaan terhadap security atau petugas keamanan di masing-masing tempat hiburan yang kami lakukan razia, kebanyakan dijaga oleh preman-preman yang selama ini berkedok sebagai security.
Dimana target operasi Pekat ini ialah memberantas penyakit masyarakat, diantaranya kejahatan jalanan, pencurian dengan pemberatan, pencurian dengan kekerasan, pencurian bermotor, peredaran dan penggunaan narkoba, miras, senjata api, senjata tajam, praktek perjudian. “Termasuk aktifitas / kegiatan preman yang masih ada di Bali.” tegas mantan Kapolres Karangasem ini.
Ditambahkannya juga bahwa pelaksanaan kegiatan Ops Pekat ini akan terus tingkatkan, untuk dapat terciptanya situasi keamanan yang kondusif di wilayah hukum Polda Bali, sehingga kehadiran Polri ditengah-tengah masyarakat selalu dapat dirasakan.