DENPASAR, Berita Dewata – Memeriahkan peringatan HUT RI yang ke 75 tahun 2020 Remaja Yayasan Nurul Iman gelar “Festival HUT Kemerdekaan RI dan Gowes Bareng Nurul Iman” Minggu 16 Agustus 2020 di Gedung Pemuda Yayasan Nurul Iman Kepaon.
Acara di mulai sekitar pukul 07:00 WITA dikuti oleh ratusan peserta dan diataranya ada tokoh dan sesepuh dari Yayasan Nurul Iman. Hadir dalam kesempatan baik tersebut Miftachul Rohman selaku tokoh pemuda Kota Denpasar, selain ikut Gowes, juga ikut menyumbangkan Hadiah utama berupa Mesin Cuci.
Gowes Kemerdekaan berlangsung meriah dan mengikuti protokol kesehatan dengan cara, semua peserta diwajibkan mengenakan masker dan berusaha mengatur jarak. Star, angkat bendera di pimpin langsung oleh ketua Yayasan Nurul Iman Drs. H Mukhlisin dan di saksikan oleh unsur keamanan Desa, Polri dan TNI.
“Terima kasih kepada semua pihak, yang telah mendukung atas terlaksananya kegiatan Festival Kemerdekaan RI di Yayasan Nurul Iman, semoga kedepanya dari generasi penerus bisa melaksanakan kegiatan serupa yang lebih meriah,” ujar H. Mukhlisin
Menurutnya, hal seperti ini harus terus di semarakan baik oleh kalangan Tua, Muda harus terus bergandengan tangan memperkokoh persatuan dan kesatuan untuk bersama mempertahankan dan mengisi Kemerdekaan Republik Indonesia.
“Semangat Kemerdekaan harus terus di pupuk dan di gelar setiap tahunnya lebih semarak lagi, untuk menitik tularkan semangat khususnya dalam rangka memperingati Kemerdekaan RI ke 75 seperti saat ini,” tegasnya.

Lutfian Dafa febiandry selaku ketua panitia mengatakan, Festival HUT Kemerdekaan RI dan Gowes Bareng Nurul Iman di ikuti remaja Yayasan Nurul Iman dan Remaja warga Kepaon yang jumlahnya cukup banyak.
“Semoga semangat kemerdekaan ini, bisa semakin menyatukan persaudaraan antar remaja khususnya di lingkungan Yayasan Nurul Iman dan remaja kampu g Islam Kepaon,” terangnya.
Dimas Wahyudin, selaku Ketua Remaja Yayasan Nurul Iman mengucapkan terima kasih kepada semua Remaja Nurul Iman “Terima kasih kepada remaja Nurul Iman Kepaon yang sudah berhasil menggelar Festival HUT Kemerdekaan RI dan Gowes Bareng Nurul Iman yang sangat meriah ini,” ujarnya.

Miftachur Rohman selaku Tokoh Pemuda Kota Denpasar yang ikut memeriahkan acara mengucapkan Selamat dan sukses kepada Remaja Yayasan Nurul Iman berhasil gelar Festival HUT Kemerdekaan RI dan Gowes Bareng Nurul Iman.
“Acara hari ini sangat luar biasa kami memberikan apresiasi yang luar biasa, semoga acara hari ini, tidak berhenti saat ini kedepannya harus jauh lebih baik. Kami berdoa semoga Yayasan Nurul Iman kedepannya semakin jaya bisa memberikan manfaat dan dedikasi tertinggi khususnya untuk lingkungan sekitarnya,” Tutupnya.
Diketahui, para peserta Gowes dihibur dengan kegiatan Doorprize dengan Puluhan hadiah hiburan dan disiapkan hadiah utama diataranya ada Kipas Angin, Dispencer, Mesin Cuci, dan Sepeda. Diantra peserta begitu antusias mengikuti acara sampai selesai.