Kresna Budi Serap Aspirasi Nelayan Anturan

IGK Kresna Budi Legeslator partai Golkar kembali serap aspirasi masyarakat Buleleng

Buleleng – IGK Kresna Budi Legeslator partai Golkar kembali serap aspirasi masyarakat Buleleng, agenda kali ini IGK Kresna Budi asal Kelurahan Liligundi Buleleng yang duduk di kursi DPRD I Bali menggelar reses di Desa Anturan pada Jumat (22/2) pukul 14:00 wita tepatnya di Kelompok nelayan Taruna Samudra.

Menariknya kesempatan yang diberikan IGK Kresna Budi untuk menyampaikan program kerja jangka panjang terhadap para nelayan Taruna Samudra Desa Anturan. Sebagai penyambung lidah masyarakat Kresna Budi telah menjembatani bantuan mesin tempel untuk para kapten boat nelayan Anturan yang akan mengantarkan wisatawan untuk melihat shonklin dolpin.

Kresna Budi Serap Aspirasi Nelayan Anturan

Kendati dalam agenda reses tersebut diawasi oleh Panwas desa Anturan, Kresna Budi tetap memberikan pemaparan programnya untuk mensejahterakan masyarakat khusunya nelayan Taruna Samudra Desa Anturan yang di ketuai oleh Kadek Parwata.

Saat memberikan pemaparan programnya kepada masyarakat Kresna Budi,salah satu muda mudi bahwasanya ingin memiliki sebuah alat gambelan yang mana belakangan ini para muda mudi selalu kesulitan bahkan saat perayaan Ogoh-ogoh yang jatuh setahun sekali selalu masyarakat urunan untuk menyewa gambelan Beleganjur disuatu sanggar.

” Kami muda mudi nelayan Anturan setiap perayaan Ogoh-ogoh untuk mengarak itu atau disebut jalankan keliling desa sebelum Nyepi tiba tetap kami menyewa gambelan. Untuk itu kami muda mudi mohon bantuan gambelan” papar ketua muda mudi.

Reses yang hadiri puluhan Nelayan dan muda mudi serta Kelian Banjar dinas Labak Putu Suartana berjalan lancar,bahkan Kresna Budi menyikapi keinginan dari muda-mudi. Saat dikonfirmasi Beritadewata.com IGK Kresna Budi mengatakan,

” Tujuan digelar reses untuk menyerap aspirasi masyarakat,yang mana di kelompok Nelayan ini kami menjembatani profosalnya untuk itu kami berhak sebagai fungsi kontrol memantau perkembangan bantuan pemerintah. Untuk keinginan muda-mudi karna tahun ini belum ada anggaran tetap kami serap aspirasinya. Kendala dibawah ini harus kami laporkan kepusat dan kita bahasa di anggaran perubahan” jelas Kresna Budi vokalis partai Golkar.

Sebarkan Berita ini

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here