
DENPASAR, BeritaDewata – Assistant Sales Manager PT. Gold Martindo, Rocky Kantono mengatakan dalam rangka mengampanyekan ” Dare To Be You” sebuah perayaan untuk Wanita dari segala kepribadian, Karakter dan penampilan untuk merayakan uniknya kecantikan mereka, Goldmart memberikan spesial diskon hingga 40 persen.
“Selain memberikan diskon 40 persen, Goldmart juga memberikan hadiah langsung berupa logam mulia seberat 5 gram,” jelas Rocky saat di gerai Goldmart yang berada di Level 21 Denpasar, Jumat (28/06).
Rocky menjelaskan promo diskon hingga 40 persen ini berlaku selama 3 hari, mulai Jumat sampai Minggu 28-30 Juni 2019. ” Kami ingin mengajak wanita indonesia untuk tampil percaya diri dengan mengunakan perhiasan Goldmart. Kampanye ini kami lakukan Road Show 10 Kota di Indonesia dan Bali merupakan kota ke 5,” jelasnya.
Manager Area Regional Bali, I Gusti Ayu Komang Widariani menambahkan untuk diskon hingga 40 persen ini hanya ada item tertentu, seperti perhiasan yang banyak memiliki permata. “Jadi diskon 40 persen up to edisonal dari lucky deep ditambah bonus investasi berupa logam mulia seberat 5 gram,” imbuhnya.
Untuk mendapatkan Investasi langsung berupa logam mulia seberat 5 gram ini, pelangan hanya belanja sebesar 25 juta langsun mendapatkan logam mulia dan berlaku kelipatannya.
“Kami berharap pelangan senang dan kamipun juga senang,” tutupnya