Bupati PAS Hadiri Kegiatan Evaluasi Desa Tegallinggah

Bupati Buleleng, Putu Agus Suradnyana, ST Harapkan Hal Berbeda Tahun Depan Di Setiap Desa

BeritaDewata.com, Buleleng – Evaluasi Perkembangan Desa tingkat Kabupaten Buleleng tahun 2017 terus berlanjut. Setelah sebelumnya di Kecamatan Banjar, Kecamatan Sawan, dan Kecamatan Busungbiu, kali ini duta Kecamatan Sukasada dinilai. Desa Tegallinggah menjadi duta dari Kecamatan Sukasada.

Bupati Buleleng, Putu Agus Suradnyana, ST membuka secara langsung penilaian ini di Kantor Desa Tegalinggah, Rabu (10/5). Turut pula hadir pada kesempatan ini Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Kabupaten Buleleng, Ny. Aries Suradnyana beserta wakilnya Ny. Ayu Wardhany Sutjidra, pimpinan OPD lingkup Pemkab Buleleng dan Muspika Kecamatan Sukasada.

Bupati Agus Suradnyana mengungkapkan rasa kagumnya terhadap Desa Tegallinggah. Desa Tegalinggah ini menurutnya merupakan salah satu desa yang plural. Toleransi di Desa Tegallinggah ini sangat tinggi.

Terbukti dengan masyarakatnya yang berasal dari berbagai agama dan bisa hidup berdampingan. “Saya harus datang ke desa ini. Toleransinya sangat tinggi. Masyarakatnya beragam. Ini yang saya sukai dari Desa Tegallinggah.,” ujarnya.

Selain mengungkapkan kekagumannya, Bupati yang akrab disapa PAS ini juga mengharapkan kepada Desa Tegallinggah khususnya dan semua desa yang menjadi duta kecamatan pada umumnya untuk lebih meningkatkan kualitas perkembangan desa.

Dirinya meminta untuk setiap penilaian ada peningkatan seperti pada pameran maupun hasil bumi yang ditampilkan. “Saya minta ada hal yang berbeda tahun depan. Tidak monoton itu-itu saja,” harapnya.

Seperti diketahui, Evaluasi Perkembangan Desa tingkat Kabupaten Buleleng tahun 2017 digelar untuk mengevaluasi perkembangan pembangunan di desa yang menjadi duta kecamatan. Evaluasi ini juga menjadi penilaian sejauh mana kinerja dari kepala desa. Namun, apapun hasil dari penilaian tidak menghentikan pembangunan di desa.

Diharapkan pula kepada para kepala desa untuk lebih terus mengembangkan potensi yang ada di desanya masing-masing. Tidak hanya menampilkan yang terbaik pada saat penilaian. “Terus kembangkan potensi desa yang ada. Jangan hanya terpaku pada saat penilaian. Kepala Desa beserta jajarannya harus membangun desa secara berkesinambungan di segala aspek serta tidak monoton. Diperlukan kreativitas dari seluruh jajaran di desa,” tutup Bupati PAS.

Sebarkan Berita ini

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here