Bupati Klungkung : Sekaa Teruna Bisa Menjadi Tulang Punggung Didesa Pekraman

Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta pada saat menghadiri acara HUT ST Putra Agung Ke-35 dan pelantikan pengurus ST Putra Agung periode 2018 - 2021

KLUNGKUNG – Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta pada saat menghadiri acara HUT ST Putra Agung Ke-35 dan pelantikan pengurus ST Putra Agung periode 2018 – 2021, di Banjar Pegatepan Desa Gelgel, Minggu (1/7) malam mengharapkan peran sekaa teruna bisa menjadi tulang punggung didesa pekraman maupun selaku masyarakat. Bupati Suwirta hadir bersama Ny. Ayu Suwirta.

Ketua ST Putra Agung periode 2018 – 2021 I Made Sumirta dalam laporannya menyampaikan bahwa pada usianya yang menginjak 35 tahun, Sekaa Teruna Putra Agung saat ini memiliki jumlah sekaa sebanyak 135 orang. Dalam memeriahkan HUT ST Putra Agung yang ke-35 ini diisi dengan kegiatan jalan santai dan hiburan pada malam perayaan HUT ST Putra Agung.

Rute yang diambil dalam jalan santai ini antara lain start dimulai dari Banjar Pegatepan Desa Gelgel, kemudian dilanjutkan kearah utara menuju Desa Kamasan kemudian belok kearah barat menuju dusun Jelantik kemudian di perempatan Desa Tojan menuju kearah timur finish di Banjar Pegatepan Desa Gelgel. Dengan hadiah utama berupa Kulkas, dan hadiah hiburan lainnya.

Adapun tema yang diambil pada HUT Kali ini adalah RWABHINEDA, dimana Rwa yang berarti dua dan bhineda berarti perbedaan. Rwabhineda adalah dua hal yang berbedanamun memiliki satu kesatuan untuk saling berketerkaitan mencapai keseimbangan.

Tema ini dipilih untuk mengingatkan kepada kita semua bahwa dalam kehidupan pastinya ada sebuah perbedaan, baik pikiran maupun perbuatan, dimana perbedaan itu niscaya dapat saling mengisi kekosongan masing-masing dan memiliki satu tujuan yang sama sehingga tercapai hasil yang baik.

Bupati klungkung I Nyoman Suwirta dalam sambutannya juga meminta kepada masyarakat Klungkung agar setelah pilkada 2018 usai, masyarakat Klungkung dapat bekerja sama dengan pemerintah bersama-sama membangun Kabupaten Klungkung menuju Klungkung yang unggul dan sejahtera.

Bupati Suwirta berharap Sekaa Teruna Putra Agung dan sekaa teruna yang ada di Kabupaten Klungkung sudah melakukan pendataan anggota sekaa terunanya, untuk nanti anggota sekaa yang berumur 13 tahun keatas maupun generasi muda yang belum bekerja akan dimasukkan kedalam database komunitas anak-anak muda Klungkung, yang bertujuan untuk menggali potensi yang dimiliki para generasi muda Klungkung.

Dalam Acara tersebut sekaligus diisi dengan pelantikan Pengurus baru ST Putra Agung masa bakti 2018-2021 yang dilakukan oleh Bendesa Adat Gelgel Putu Arimbawa, Acara juga diisi dengan beberapa hiburan, antara lain Tari Puspanjali, Tari Cendrawasih, penampilan artis pop Bali Arya Kencana, serta hiburan menarik lainnya. Turut hadir dalam acara tersebut, Ketua Komisi 1 DPRD Klungkung I Nengah Mudiana, Camat Klungkung I Komang Gde Wisnuadi, Perbekel Desa Gelgel I Nengah Soma dan undangan terkait lainnya.

Sebarkan Berita ini

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here